Sebagai negara dengan populasi muslim terbanyak di dunia, Indonesia, kehadiran bulan Ramadhan atau bulan puasa, selalu menjadi perhatian rakyatnya. Tanda-tanda kehadiran bulan Ramadhan di Indonesia adalah dengan menjamurnya iklan-iklan minuman manis, biskuit, peralatan shalat, hingga busana muslim/muslimah. Semakin seringnya ikaln-iklan tersebut tampil di layar televisi, artinya bulan Ramadhan sudah semakin dekat.
Tahun 2024 ini diperkiraan Ramadhan hadir di kuartal awal, yaitu pada bulan Maret mendatang. Memang (seperti seringnya) ada perbedaan awal bulan Ramadhan di antara 2 (dua) ormas besar Islam di Indonesia, Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah, di mana Muhammadiyah sudah menentukan awal Ramadhan tahun 2024 yang bertepatan dengan tahun 1445 Hijriyah ini akan jatuh pada tanggal 11 Maret 2024. Sementara Nahdlatul Ulama termasuk pemerintah mengirakan awal Ramadhan tahun 2024 jatuh pada tanggal 12 Maret 2024.
Bagaimana dengan KalenderIndonesia.Com? Menurut perhitungan matematis KalenderIndonesia.Com, awal Ramadhan 2024 ini akan jatuh pada tanggal 12 Maret 2024, dan bulan Ramadhan tahun ini akan berjalan selama 29 hari saja. Selengkapnya bisa Anda lihat di tautan berikut ini: Kalender bulan Ramadhan tahun 1445 Hijriyah.